Langsung ke konten utama

Betapa hati tidak bisa jauh dari al qur'an

Al Qur'an adalah ayat-ayat langit yang mampu merubah hati masyarakat bumi yang pening menjadi bening
kalau hati pening melihat apa2 bisa jadi masalah, tapi tidak dengan hati yang dekat dengan al qur'an
hati yang bening akan dapat melihat sesuatu dengan jernih
yang dapat merasakan suasana ini adalah mereka yang menjadi ahlul qur'an, yaitu mereka para keluarga Allah
maka berdo'alah "Ya Allah, jadikan kami ahlul Qur'an"
karena kata Rasulullah SAW ahlul Qur'an akan dikhususkan oleh Allah

Untuk para pecinta Al Qur'an, maka Al Qur'an akan memiliki sikap khusus pada mereka, yaitu :
1. MENENANGKAN

kapan Al Qur'an akan menenangkan? jawabannya setiap waktu/setiap saat
terutama saat terjalin interaksi dengan Al Qur'an
interaksi ini dapat berupa saat melihat (ini sudah interaksi), mendengarkan, membacanya, mentadabburinya, menghafalkannya.
tenang berarti jauhnya diri dari segala kecemasan betapapun sumber kecemasan ada di depan mata dan siap menerkamnya
begitu dekatnya sayyid Qutb dengan Al Qur'an hingga ia mengatakan bahwa Al Qur'an adalah jendela kehidupn untuk merasakan bahwa sesungguhnya hidup ini luas dan indah (dalam tafsir fi dzilal)
meskipun saat itu ia mengalami penyiksaan, dan tiang gantungan ada di depan mata
baginya tiang gantungan bak lambaian tangan-tangan bidadari ...(masya Allah T.T)
seorang yang merasakan ketenangan memiliki sikap muwafaqoh yaitu sikap tunduk, pasrah dengan SEGALA keinginan Allah, dengan aturan Allah

2. MEMBAHAGIAKAN

bahagia adalah tumbuhnya bunga-bunga keceriaan saat yang lain tampak ceria
dan bahagianya ini tidak  hanya dirasakan sendiri saja, tapi ia akan berbagi dengan yang lain
dikisahkan Abdullah bin Umar (anak Umar bin Khattab)) saat itu sedang ingin sekali makan ikan segar, berhari-hari ia menginginkan karena belum juga didapatkan. saat pembantunya mendapatkan ikan segar betap ia gembira, dan tiba-tiba datanglah seorang yang kelaparan padanya, apa yang ia lakukan? ia memberikan roti dan ikan segar itu pada orang tadi...masya Allah
Abdullah ibnu Umar ingat apa kata Nabi bahwa
Barangsiapa memberikan apa yang begitu ia inginkan pada mereka yang lebih membutuhkan maka dosanya akan diampuni     (pengen nangis denger cerita ini)

apalagi yang berikut
dikisahkan saat perang yarmuk seorang sahabat terluka parah, saat ia akan diberi minum dan ia mendengar sahabat lain kesakitan ia meminta agar minum tersebut diberikan pada sahabat tersebut, dan minuman itupun dibawakan ke sahabat tersebut, tetatpi saat shabat ini akan meminum ia juga mendengar seorang sahabat lain lagi sedang kesakitan karena lukanya ia meminta agar minum itu diberikan ke sabahat tersebut dan akhirnya di bawalah ke sana, tapi ternyata terlambat sabahat itu meninggal, ketika minuman di bawa ke sahabat kedua tadi terlmabat juga, ia meninggal, dan di bawalah ke sahabat yang pertama, terlambat juga, ia pun meninggal

betapa tinggi dan mulia hati mereka, di saat paling membutuhkanpun masih memikirkan sahabat yang lain, ingin memberi dan berbagi, ingin membahgiakan orang lain

3. MENDAMAIKAN

Al Qur'an akan mendamaikan hati para pecintanya
damai adalah turunnya bunga-bunga kebaikan di hati kita
ada bunga tawadhu, ada bunga ikhlas, ada bunga qanaah, dan lain sebagainya

penutup
hati yang dekat dengan al qur'an akan mendanau bening jauh dari merawa pening
maka teruslah bersama Al Qur'an, seperti apapun kondisi hari kita

*Kajian pagi bersama Ustad Syatori



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bagaimana Cara Hidupmu, Begitulah Nanti Cara Matimu Bagaimana Kondisi Matimu, Seperti Itu Pula Kamu Dibangkitkan Dari Kuburmu

Catatan khutbah Ust Bachtiar Nasir yang saya download ini untuk saya sendiri sangat nampol , rasanya seperti ditampar oleh sebuah kebenaran. Bagaimana tidak kita sering sekali lalai bahwa kita begitu dekat dengan kematian, bagaimana jika saat itu datang dan kita berada dalam kemaksiatan, kita berada dalam ketidak taatan kita pada Allah, kita masih terbelenggu oleh kebiasaan kebiasaan kita melalaikan waktu, dalam keingkaran kita pada semua nikmatnya, nikmat kesehatan, nikmat penglihatan, nikmat – nikmatnya yang tak terbilang, astaghfirullah Kematian itu tidak mengenal usia teman Kematian itu sama dengan rezeki, bukan dikejar, bukan dicari, kematian itu mendatangi kita Bertaqwalah pada Allah  dengan taqwa yang sesungguhnya JANGAN SAMBIL LALU Dunia ini penuh dengan tipu daya Kalau kita tidak bersungguh sungguh menjual diri pada Allah artinya kita telah menjual diri pada sesuatu yang semu Manusia di dunia ini pada umumnya mencari krhidupan yang semu, dan lari dar

batu bata

Bissmillah  Pernahkah kalian memperhatikan bangunan gedung atau rumah-rumah di sekitar kalian ? Apakah pernah melihat gedung atau rumah yang sedang dibangun? Nah, mungkin kalian pernah melihat para pekerja bangunan sedang menyusun batu bata tetapi mereka tidak menyusunnya lurus dengan batu bata yang di bawah dan di atas. Kira-kira, apa ya, alasannya? Batu bata tidak disusun lurus dengan batu bata yang ada di bawah dan di atasnya karena jika susunannya lurus, gedung/rumah itu akan mudah roboh. Selain itu susunan batu batapun tidak boleh berurutan antara susunan di atasnya atau di bawahnya, tetapi selang-seling. Batu bata tidak disusun lurus agar masing-masing batu bata dapat mendukung batu bata yang ada di atasnya, dan di sebelahnya. Mendukung dengan apa? Dengan gaya dorong dan gaya tekan yang dikeluarkan oleh masing-masing batu bata. jawabannya mereka bertindak saling melengkapi. jika ada yg bermasalah, saling bertahan, saling menyokong, bukan mendiamkan diri  di

Ketika Al Quran Menyentuh Hati

Seorang ulama berkata “Apabila engkau melihat pada dirimu, bahwa setiap kali engkau membaca al-Qur’an bertambah pula imanmu, maka itu salah satu tanda taufiq (dari Allah). Namun apabila engkau membaca Al Quran namun tidak berpengaruh pada dirimu, maka kamu harus segera mengobati dirimu. Aku tidak mengatakan pergilah kamu ke Rumah Sakit, untuk mendapatkan satu dosis obat, cairan, atau lainnya. Namun engkau harus terus menerus mengobati hati. Karena hati yang tidak bisa mengambil manfaat dan nasehat dari al-Qur’an, maka itu adalah hati yang keras dan sakit" And ..look the video when the #Quran goes further than just the tongue and touches to Heart. Could it touch your heart? https://t.co/t3dJcnh1jq